Wujud Rasa Kepedulian, Babinsa Kodim 1410 Bantaeng Bantu Warga Bangun Rumah Hunian

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Rabu, 2 Agustus 2023 - 10:15 WIB

4097 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG TEROPONG BARAT CO, – Sebagai wujud kepedulian terhadap kesulitan warganya, Sertu Bahar Syam Babinsa Koramil 1410-01/Bissappu membantu warganya dalam membangun rumah Huniannya di Desa Bonto Salluang, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng, Rabu (02/08/2023).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai wujud kepedulian Babinsa terhadap warga, dalam pelaksanaannya Sertu Bahar Syam membaur bersama warganya dalam membantu membangun rumah salah satu warga di Desa binaannya.

Sertu Bahar Syam mengatakan, bahwa membantu warga itu dilakukan secara spontanitas. Seperti biasa ketika akan melaksanakan komsos di desa binaan, melihat warga sedang mengerjakan pembangunan rumah maka sebagai babinsa akan langsung berbaur ikut membantu.

“Ikut membantu warga dalam bekerja adalah bagian dari Babinsa, tidak hanya bertugas membina wilayah tetapi dalam hal membantu kesulitan warganya babinsa akan ikut hadir di tengah masyarakat sebagai contoh kepada warga masyarakat lain,” ujarnya.

Dengan membiasakan ikut berpartisipasi pada kegiatan masyarakat, maka babinsa akan bisa lebih dekat lagi dengan masyarakat sehingga dapat membantu tugas aparat teritorial dalam ikut menjaga keamanan dan ketertiban.

Baca Juga :  Pemprov Jambi Targetkan Penurunan Angka Stunting 12 Persen di Tahun 2024

“Ini merupakan langkah untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, dengan turut membantu pekerjaan warga maka warga akan lebih mudah untuk kita ajak menjaga lingkungan. serta akan mudah mendapatkan informasi, guna untuk ditindak lanjuti dalam upaya pencegahan dini,” ungkap Sertu Bahar Syam. (Opick)

Berita Terkait

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam
Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar
Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  
Menjelang Pilkada Serentak Babinsa Jajaran Kodim 1426 Takalar Rutin Komsos Dengan Warga Binaan
Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli
6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam
Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin
Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 17:02 WIB

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam

Minggu, 27 Oktober 2024 - 16:37 WIB

Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:38 WIB

Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  

Minggu, 27 Oktober 2024 - 00:57 WIB

Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:43 WIB

6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:30 WIB

Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:21 WIB

Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Kepala Dusun Desa BanyuUrip Mencoba Intervensi Wartawan Terkait Kasus Pemerkosaan Yang Sedang Viral

Berita Terbaru