Hadiri Cooling Sistem Polres Bantaeng, Pj. Bupati Bantaeng Harap Bantaeng Tetap Harmonis Jelang Pemilu

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Kamis, 4 Januari 2024 - 11:40 WIB

40147 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG – Bertempat di Halaman Mabes Polres Bantaeng, Penjabat Bupati Bantaeng, Andi Abubakar menghadiri kegiatan Cooling System dalam sinergi berkelanjutan (Manre Sipulung) Kabupaten Bantaeng, Kamis (4/1).

Kegiatan Sistem Pendinginan (Cooling System) ini merupakan sistem yang digagas oleh Kepolisian RI dalam sinergi berkelanjutan guna pengamanan Pemilu serentak 2024 mendatang.

Pada kegiatan tersebut seluruh undangan mengenakan Kacu Pramuka Merah Putih untuk dijadikan sebagai ikat kepala sebagai gambaran semangat guna mewujudkan pelaksanaan pemilu yang aman dan damai.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara pada kesempatan tersebut menyampaikan maksud dari cooling system ini adalah dalam rangka melaksanakan konsolidasi pendingianan kepada 3 tiga pilar (Lurah/Kepala Desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas)

Baca Juga :  Ada Makna yang Terkandung dalam Maulid Nabi Muhammad SAW

“Harapan untuk Bantaeng kita kompak kondusif sampai seterusnya yang mana tidak lama lagi kita melakukan pesta demokrasi yaitu pemilu yang akan menyedot perhatian, tenaga, fikiran kita sepenuhnya. Oleh karena itu event cooling system ini kita bersama-sama berkomitmen untuk menjadikan Bantaeng lebih baik dan kondusif”, ujarnya.

Sementara itu, Pj. Bupati Bantaeng dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemerintah daerah sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan cooling system ini.

“Ini tentunya sangat penting kita lakukan karena kurang lebih 41 hari lagi secara Nasional ada momentum yang sangat penting yang akan menentukan pemimpin-pemimpin dan wakil rakyat mulai dari Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah, oleh sebab itu potensi politik semakin mendekati hari-H hingga perlu dilakukan upaya-upaya pendinginan yang tidak hanya kita lakukan pada hari ini tetapi berkesinambungan sampai dengan tanggal 14 februari yang akan datang”, tuturnya.

Baca Juga :  Inovasi dari Pemkab Bantaeng Raih Penghargaan Top 30 KIPP Sulsel

Lebih lanjut beliau menambahkan bahwa tentunya kita akan terus melakukan upaya-upaya bagaimana merefleksi seluruh komponen masyarakat sehingga sampai pada pemilihan kepala daerah nanti Kabupaten Bantaeng ini tetap terjaga, tetap harmonis, tetap kondusif dan tetap berlaku sinergitas dan kolaborasi yang baik, tambahnya. (Opick)

Berita Terkait

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024
Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan
Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam
Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD
Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025
Sambut Hari Juang TNI AD Kodim 1410 Bantaeng Kolaborasi Kemenag Gelar Pembersihan Musholla Daeng Toa
Meningkat Dari Tahun Sebelumnya, Bantaeng Kembali Raih Predikat Zona Hijau Pelayanan Publik Pemerintah Daerah
Babinsa Koramil 01/Bissappu dan Bhabinkamtibmas Membaur Dengan Warga Melaksanakan Kerja Bakti

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 22:12 WIB

Didakus Dorling (DD), terpilih sebagai Mandataris RUA/ Formatur Tunggal/ Ketua Presidium Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Makassar

Senin, 16 Desember 2024 - 01:54 WIB

Satgas Yonkav 12/BC Amankan Satu Orang PMI Non Prosedural

Minggu, 15 Desember 2024 - 15:23 WIB

1000 Massa Akan Unjuk Rasa di Pelindo III, Tuntut Realisasi Pembayaran Lahan !!

Minggu, 15 Desember 2024 - 13:54 WIB

Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:14 WIB

Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:01 WIB

Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:31 WIB

Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:12 WIB

Dugaan Kepala Desa Lalang Melakukan Korupsi Adalah Tidak Benar Ini Klarifikasi Kuasa Hukumnya

Berita Terbaru

BIREUEN

Diikuti puluhan Stand, Pameran Fikom Fest Umuslim Meriah

Selasa, 17 Des 2024 - 01:59 WIB