Bersinergi, Patroli Gabungan Polsek Kalideres dan Polsek Batu Ceper Cegah Tawuran Kejahatan di Wilayah Perbatasan Jakarta Barat-Tangerang

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Minggu, 28 Januari 2024 - 22:58 WIB

40320 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat – Dalam upaya mencegah maraknya aksi tawuran dan potensi kejahatan lainnya di perbatasan wilayah Kalideres dengan Batu Ceper Tangerang, Polsek Kalideres Jakarta Barat dan Polsek Batu Ceper melakukan kolaborasi dengan menggelar patroli cipta kondisi (cipkon) gabungan. Sabtu, 27/1/2024

Apel gabungan patroli cipta kondisi dilaksanakan di pergudangan Agung Sedayu Bizk Park, Jl. Raya Daan Mogot, Kalideres, Jakarta Barat.

Sebanyak 81 personel gabungan terlibat dalam kegiatan ini, melibatkan anggota dari Polsek Kalideres, Polsek Batu Ceper, TNI, Satpol PP, Citra Bhayangkara, PPBNI, dan Senkom.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek Kalideres Polres Metro Jakarta Barat Kompol Abdul Jana, mengatakan bahwa kegiatan apel bersama ini tidak hanya sebagai bentuk silaturahmi, tetapi juga sebagai wadah untuk pertukaran informasi seputar kamtibmas di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Ketum Perkumpulan Sosial Ekonomi Pancasila Dukung Didi Tasidi Jadi Jaksa Agung

Menyadari potensi tawuran yang pernah terjadi di Jl. Daan Mogot, perbatasan Jakarta dan Tangerang, serta potensi kejahatan lainnya, Kapolsek Abdul Jana menegaskan bahwa patroli cipta kondisi gabungan ini dilakukan untuk mengantisipasi dan mencegah potensi kerawanan tersebut.

” Dengan adanya kolaborasi ini diharapkan kita bersama-sama dalam memaksimalkan dan meminimalisir terjadinya aksi tawuran maupun Kejahatan Lainnya,” ungkap Abdul Jana saat dikonfirmasi, Minggu, 28/1/2024.

Dia berharap agar patroli bersama ini dapat membantu mencegah tawuran dan kejahatan lainnya, terutama menjelang Pemilu dan Pilkada.

” Dengan kolaborasi ini diharapkan kita ciptakan wilayah Jelang pesta demokrasi yang aman dan kondusif,” harap nya

Baca Juga :  Kabar Gembira, Polres Metro Jakarta Barat Diserbu Warga, 2.000 Paket Sembako Murah Ludes

Selanjutnya, Kapolsek Batu Ceper, Kompol Gunawan, menjelaskan bahwa apel bersama ini merupakan inisiatif dari Kapolsek Kalideres.

” Tujuannya adalah agar personil Polsek Batu Ceper dan Polsek Kalideres dapat saling mengenal, bekerja sama, dan saling berbagi informasi,”pungkasnya

Daerah perbatasan memang menjadi titik rawan tawuran, terutama tawuran yang pelakunya berasal dari Jakarta maupun dari wilayah Tangerang

Gunawan menyoroti aksi unjuk rasa di Jl. Daan Mogot yang menjadi jalur utama peserta aksi dari daerah Tangerang yang akan menuju Jakarta dan sebaliknya.

Dengan adanya apel bersama, diharapkan personil dapat memberikan informasi yang saling mendukung dan mampu mengantisipasi potensi kerawanan di wilayah perbatasan Jakarta Barat dan Tangerang.

( Eric )

Berita Terkait

Pj Bupati Langkat Hadiri Rakornas Pengelolaan Sampah 2024 Wujudkan : Desa Daur Ulang Di Bahorok
Pj Bupati Langkat Sampaikan 10 Proyek Strategis Untuk RPJMN 2024-2029, Komitmen Dukung Program Nasional
Pecah Telor, Akhirnya Kepengurusan PPWI Jakarta Utara Berhasil Diresmikan
Unggul Atas Bustami H – Fadhil Rahmi di Pilgub Aceh, Anggota DPR RI Partai Golkar Ucapkan Selamat Buat Mualem – Dek Fadh
PT.Witan Presisi Indonesia Terus Berjalan Lakukan Perbaikan Managemen
Habiburokhman Serukan APH Netral Saat Kawal Hitung Suara Pilkada Aceh
Fadia A Rafiq – Sukirman Menang 75% Di Kabupaten Pekalongan
Sosok Marlinda, Caketum Kowani yang Siap Bantu Prabowo Wujudkan Indonesia Emas 2045

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 22:12 WIB

Didakus Dorling (DD), terpilih sebagai Mandataris RUA/ Formatur Tunggal/ Ketua Presidium Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Makassar

Senin, 16 Desember 2024 - 01:54 WIB

Satgas Yonkav 12/BC Amankan Satu Orang PMI Non Prosedural

Minggu, 15 Desember 2024 - 15:23 WIB

1000 Massa Akan Unjuk Rasa di Pelindo III, Tuntut Realisasi Pembayaran Lahan !!

Minggu, 15 Desember 2024 - 13:54 WIB

Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:14 WIB

Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:01 WIB

Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:31 WIB

Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:12 WIB

Dugaan Kepala Desa Lalang Melakukan Korupsi Adalah Tidak Benar Ini Klarifikasi Kuasa Hukumnya

Berita Terbaru

BIREUEN

Diikuti puluhan Stand, Pameran Fikom Fest Umuslim Meriah

Selasa, 17 Des 2024 - 01:59 WIB