Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Polres Sampang Gelar Operasi Ketupat Semeru 2024 

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Rabu, 3 April 2024 - 22:35 WIB

40331 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG _ TEROPONGBARAT.co,- Dalam rangka pengamanan hari raya Idul Fitri 1444 H tahun 2024 di wilayah Kabupaten Sampang, Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH pimpin apel gelar pasukan Operasi Ketupat Semeru 2024, di lapangan Wira Manunggal Wicaksana Mapolres Sampang. Rabu (03/04/2024) pagi.

Apel tersebut di ikuti ratusan personil gabungan TNI-Polri, Sat. Pol PP, Dishub, BPBD, Pemadam Kebakaran Kabupaten Sampang, Senkom dan Saka Bhayangkara.

Pada kesempatan itu, AKBP Siswantoro yang di dampingi Forkopimda Kabupaten Sampang, membacakan amanat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo M.Si.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengutarakan bahwa Jenderal Polisi Listyo Sigit menyampaikan, apel gelar pasukan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2024 sebagai komitmen nyata sinergitas TNI-Polri dengan stakeholder terkait dan mitra Kamtibmas

Berdasarkan survei Kemenhub RI tahun 2024 diperkirakan terdapat potensi pergerakan masyarakat sebesar 193,6 juta orang atau meningkat 56,4 % di bandingkan tahun 2023 dan Presiden Joko Widodo juga menekankan bahwa mudik tahun ini adalah mudik yang akan sangat besar sekali.

Baca Juga :  Personel Koramil 1426-06/Mapsu Bersama Masyarakat Kerja Bakti Bersihkan Bahu Jalan

Untuk menjawab tantangan ini, TNI-Polri dan stakeholder terkait melaksanakan Operasi Ketupat dengan sandi Ketupat 2024 selama 13 hari mulai tanggal 4 sampai dengan 16 maret 2024

Kapolri mengajak seluruh masyarakat untuk mudik ke kampung halaman lebih awal guna menghindari jalur-jalur rawan kemacetan jelang hari raya Idul Fitri 1445 H.

Usai memimpin apel gelar pasukan, AKBP Siswantoro bersama Forkopimda melihat kesiapan sarana dan prasarana penunjang Operasi Ketupat Semeru 2024 di Kabupaten Sampang sekaligus memimpin pemusnahan barang bukti hasil Operasi Pekat Semeru 2024.

Kepada awak media AKBP Siswantoro menyampaikan bahwa Polres Sampang telah menyiapkan ratusan personil gabungan TNI-Polri, Pemkab Sampang, Mitra Kamtibmas dan pramuka untuk menempati 1 pos pelayanan dan 3 pos pengamanan guna memberikan pelayanan Kepolisian kepada para pemudik maupun masyarakat sampai selesainya rangkaian hari raya.

Baca Juga :  Muscab Ke-II, Pergantian Pengurus BPC HIPMI Sampang  Periode 2024-2027

Kapolres Sampang juga telah memerintahkan kepada Kapolsek jajaran untuk mengimbangi Operasi Ketupat Semeru 2024 untuk melaksanakan Kegiatan Kepolisian Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan mengajak Forkopimcam, tokoh masyarakat serta mitra Kamtibmas lainnya.

Kapolres Sampang berharap dengan berbagai upaya tersebut di harapkan mudik tahun 2024 dapat berjalan optimal, sehingga masyarakat dapat merasakan mudik aman, ceria dan penuh makna.

Momentum hari raya Idul Fitri diharapkan AKBP Siswantoro menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi, persatuan dan kesatuan seluruh lapisan masyarakat.

Apabila mengetahui adanya gangguan Kamtibmas, AKBP Siswantoro berharap masyarakat untuk segera menghubungi personil Polri mulai Polisi RW, Polmas, Bhabinkamtibmas ataupun anggota Polsek dan Polres Sampang yang di kenal agar segera mendapatkan penanganan dengan cepat dan tepat agar tidak sampai terjadi konflik sosial selama rangkaian perayaan hari raya Idul Fitri tahun 2024.(Red).

Berita Terkait

Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli
6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam
Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin
Polres Bantaeng Terjunkan 157 Personil Dalam Debat Kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bantaeng
Bawaslu Sumut Adakan Focus Grub Discussion Pengawasan Partisipasi Pemilihan Serentak 2024 Ini Saran Aktivis Langkat
Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan
Kepala Dusun Desa BanyuUrip Mencoba Intervensi Wartawan Terkait Kasus Pemerkosaan Yang Sedang Viral
70 Anggota Kelompok Tani,  Sumber Rejo Siap Dukung Zahir & Aslam

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 00:57 WIB

Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:43 WIB

6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:30 WIB

Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:58 WIB

Bawaslu Sumut Adakan Focus Grub Discussion Pengawasan Partisipasi Pemilihan Serentak 2024 Ini Saran Aktivis Langkat

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Kepala Dusun Desa BanyuUrip Mencoba Intervensi Wartawan Terkait Kasus Pemerkosaan Yang Sedang Viral

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 01:45 WIB

70 Anggota Kelompok Tani,  Sumber Rejo Siap Dukung Zahir & Aslam

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 00:34 WIB

Hadiri Perwiritan Desa Sumber Rejo Aslam di Sambut Ratusan Ibu ibu Perwiritan

Jumat, 25 Oktober 2024 - 21:25 WIB

Kacabdisdik Wil- I Sumut Buka Lomba Paskibra Di SMA 7 Medan, Syaiful Syafri ; Guru Tingkatkan Kualitas

Berita Terbaru