Tinjau Posyandu Pj Bupati Langkat Pemerintah Peduli Jangan Lelah Mencintai Negri Dan Masyarakat

TEROPONG BARAT LANGKAT

- Redaksi

Selasa, 7 Mei 2024 - 23:59 WIB

4065 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langkat Teropong Barat | Pj Bupati H.M.Faisal Hasrimy AP,M.AP mengunjungi posyandu teratai desa karang rejo kecamatan Stabat yang menyelenggarakan kegiatan pengobatan gratis dan layanan posyandu bagi balita dan lansia serta layanan ibu hamil pada hari ini selasa (7/5/2024).

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka memantau langsung pelaksanaan program kesehatan masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat.

Dalam kunjungannya, Pj Bupati Langkat didampingi oleh Kadis Kominfo Wahyudihato,S.STP,M.Si, Kasat Pol PP Damaeka Putra Singarimbun,S.S.T.P, Kepala Dinas KBPP dan PPA dr.Sadikun Winato, Kabag Protokol Winanda Akbar,S.STP, Sekretaris Dinas Kesehatan Sri Mahyuni, serta beberapa pejabat terkait lainnya. Mereka disambut hangat oleh para petugas posyandu dan masyarakat setempat yang antusias mengikuti kegiatan ini

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di kesempatan ini Kapus Karang Rejo Stabat ibu Nova Lina Marpaung, SKM menyampaikan bahwa kegiatan pengobatan gratis dan layanan posyandu ini merupakan upaya pemerintah hadir di tengah masyarakat, untuk memberikan akses pelayanan kesehatan yang lebih baik kepada balita, lansia dan ibu hamil.

Melalui program ini, diharapkan masyarakat dapat mengakses layanan kesehatan dengan mudah dan tanpa biaya.

Pada kesempatan itu, H.M.Faisal Hasrimy berbincang-bincang kepada para lansia ketika mereka melakukan pemeriksaan, beliau juga bercanda dengan para balita yang ada. Beliau juga memberikan sertifikat kepada bayi yang lulus dengan Asi ekslusif, memberikan sertifikat kepada balita imunisasi dasar lengkap (IDL) serta memberikan makanan tambahan kepada balita dan ibu hamil

Pj Bupati Langkat H.M.Faisal Hasrimy AP.M.AP mengapresiasi inisiatif dan kerja keras Puskesmas Karang Rejo Stabat dan para petugas posyandu yang telah melaksanakan kegiatan ini. Beliau menyatakan, “Program ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas hidup sehat masyarakat, terutama balita, lansia dan ibu hamil dan upaya kita dalam mengurangi dan menangani stunting

Selain memberikan pelayanan pengobatan gratis, posyandu ini juga menyediakan berbagai kegiatan pendampingan dan edukasi kesehatan kepada masyarakat, seperti pemeriksaan kesehatan rutin, imunisasi, serta penyuluhan tentang gizi seimbang, sanitasi, dan upaya pencegahan penyakit. Hal ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat mengenai pentingnya pola hidup sehat dan pencegahan penyakit.

Beliau mengajak kepada masyarakat yang memiliki balita, ayo bawa ke posyandu Pj Bupati menyampaikan terima kasih kepada para kader yang sudah meluangkan waktu dan rasa ikhlasnya dalam memberikan pelayanan

Jangan lelah mencintai negri jangan lelah mencintai masyarakat ungkapnya.

Ini adalah bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat, Ia mengingatkan kepada ibu-ibu jangan pernah kasar dengan anak, karna anak di lindungi oleh negara.

Masyarakat yang mengikuti kegiatan ini merasa sangat terbantu dan berterima kasih atas adanya program pengobatan gratis dan layanan posyandu. Salah seorang ibu Mala, mengungkapkan rasa syukurnya, “Saya sangat senang dengan adanya program ini. Saya bisa mendapatkan pengobatan secara gratis dan kami juga mendapatkan informasi tentang kesehatan yang sangat berguna

(LF)

Berita Terkait

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam
Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar
Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  
Menjelang Pilkada Serentak Babinsa Jajaran Kodim 1426 Takalar Rutin Komsos Dengan Warga Binaan
Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli
6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam
Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin
Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 17:02 WIB

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam

Minggu, 27 Oktober 2024 - 16:37 WIB

Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:38 WIB

Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  

Minggu, 27 Oktober 2024 - 00:57 WIB

Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:43 WIB

6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:30 WIB

Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:21 WIB

Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Kepala Dusun Desa BanyuUrip Mencoba Intervensi Wartawan Terkait Kasus Pemerkosaan Yang Sedang Viral

Berita Terbaru