Camat Eremerasa Harap Kegiatan Assiama Presisi Bisa Berlanjut

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Jumat, 24 Mei 2024 - 17:03 WIB

4071 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG Teropong Barat.com, – Kapolres Bantaeng AKBP Edward Jacky Tofani Umbu Kaledi, SH, S.IK, MM kembali melaksanakan kegiatan Assiama Presisi Polres Bantaeng.

Kegiatan ini merupakan salah satu agenda rutin jajaran Polres Bantaeng yang dilaksanakan setiap hari Jum’at.

Pada pelaksanaannya, Assiama Presisi mencakup berbagai macam kegiatan, diantaranya pemeriksaan kesehatan gratis, safari Kamtibmas dan pemberian bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang membutuhkan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Bantaeng mengawali kunjungannya di masjid Nurul Hikmah Arakeke Desa Mamampang, kecamatan Eremerasa. Jum’at (24/5/2024).

Dalam kesempatan itu Kapolres mengajak masyarakat desa Mamampang untuk senantiasa bersyukur atas nikmat yang diberikan oleh Tuhan yang maha kuasa.

“Sebagai ungkapan rasa syukur, polres Bantaeng melakukan kegiatan Assiama Presisi,” ucap Kapolres.

Pada kesempatan yang sama Kapolres Bantaeng memperkenalkan kegiatan Assiama Presisi Polres Bantaeng.

Baca Juga :  Jalin Keakraban Babinsa Kodim 1410 Bantaeng dan Warga Binaannya

Assiama Presisi merupakan penjabaran dari program Cooling System Polri.

Kata Assiama sendiri diambil dari dialek bahasa Makkasar yang berarti “Menyatu”.

Sedangkan kata Presisi adalah singkatan dari Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi berkeadilan. Ini merupakan program dari Kapolri jenderal polisi Listyo Sigit Prabowo, ujar Kapolres.

Tak sampai disitu orang nomor satu di Kepolisian Resor Bantaeng ini menjelaskan kegiatan Assiama Presisi ini bertujuan dalam rangka membangun komunikasi, kolaborasi dan koordinasi semua pihak yang ada baik dari pemerintah TNI dan stakeholder yang terkait.

Dirinya berharap kegiatan ini mampu merawat kebersamaan yang bisa membawa manfaat dalam menjangkau warga yang membutuhkan perhatian khususnya di bidang kesehatan, bidang ekonomi dan kebudayaan, tandasnya.

Kehadiran Kapolres Bantaeng beserta jajarannya disambut baik pemerintah kecamatan Eremerasa hingga pemerintah desa.

Baca Juga :  Seorang Pria di Desa Nipa-nipa Akhiri Hidupnya dengan Gantung Diri

Pada kesempatan itu, Camat Eremerasa H. Suyadi, S.Sos menyampaikan hormat dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh polres Bantaeng.

Dia menilai kegiatan Assiama Presisi Polres Bantaeng ini sangat membantu masyarakat kami, khususnya di bidang kesehatan dan ekonomi.

Terkhusus di bidang pelayanan kesehatan gratis, warga kecamatan di tiga desa yakni desa Mamampang, desa Lonrong dan desa Barua antusias mengikuti pemeriksaan kesehatan gratis.

Camat Eremerasa berharap kegiatan Assiama Presisi ini tetap berlanjut siapapun Kapolresnya, demi kebaikan masyarakat Bantaeng yang senantiasa dinantikan kehadiran polri di tengah-tengah masyarakat, pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan antara lain Waka Polres Bantaeng, Kabag Ren, Kasat Binmas, Plh Kasat Reskrim, Kapolsek Eremerasa, Camat Eremerasa, Kepala Desa Mamampang, Kepala Desa Lonrong dan Kepala Desa Barua. (Opick)

Berita Terkait

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024
Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan
Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam
Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD
Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025
Sambut Hari Juang TNI AD Kodim 1410 Bantaeng Kolaborasi Kemenag Gelar Pembersihan Musholla Daeng Toa
Meningkat Dari Tahun Sebelumnya, Bantaeng Kembali Raih Predikat Zona Hijau Pelayanan Publik Pemerintah Daerah
Babinsa Koramil 01/Bissappu dan Bhabinkamtibmas Membaur Dengan Warga Melaksanakan Kerja Bakti

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 22:12 WIB

Didakus Dorling (DD), terpilih sebagai Mandataris RUA/ Formatur Tunggal/ Ketua Presidium Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Makassar

Senin, 16 Desember 2024 - 01:54 WIB

Satgas Yonkav 12/BC Amankan Satu Orang PMI Non Prosedural

Minggu, 15 Desember 2024 - 15:23 WIB

1000 Massa Akan Unjuk Rasa di Pelindo III, Tuntut Realisasi Pembayaran Lahan !!

Minggu, 15 Desember 2024 - 13:54 WIB

Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:14 WIB

Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:01 WIB

Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:31 WIB

Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:12 WIB

Dugaan Kepala Desa Lalang Melakukan Korupsi Adalah Tidak Benar Ini Klarifikasi Kuasa Hukumnya

Berita Terbaru

BIREUEN

Diikuti puluhan Stand, Pameran Fikom Fest Umuslim Meriah

Selasa, 17 Des 2024 - 01:59 WIB