Pemeriksaan Kesehatan Bacakada Selesai, RSUD Adam Malik Serahkan Hasilnya ke 23 KPU di Sumut

Benison Daeli

- Redaksi

Jumat, 6 September 2024 - 16:28 WIB

40102 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

teropongbarat.com – Rumah Sakit (RS) Adam Malik, Sumatera Utara (Sumut), telah menyelesaikan pemeriksaan kesehatan sebanyak 55 pasangan bakal calon kepala daerah (Bacakada) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Sumut tahun 2024.

Hasil pemeriksaan kesehatan tersebut kemudian diserahkan kepada 23 Komisi Pemilihan Umum (KPU) mulai dari KPU provinsi hingga kabupaten/kota di Aula Gedung Administrasi RS Adam Malik pada Selasa (3/9/2024).

Direktur Utama RS Adam Malik dr Zainal Safri MKed(PD) SpPD-KKV SpJP(K) menjelaskan, pemeriksaan kesehatan Bacakkada tersebut berlangsung selama empat hari sejak tanggal 30 Agustus 2024. “Pemeriksaan kesehatan semua paslon (pasangan calon) sudah selesai pada tanggal 2 September 2024. Dan seperti yang diamanatkan kepada kami bahwa H+1 harus segera kami sampaikan hasilnya kepada pimpinan KPU,” kata Zainal dalam rilis yang diterima ruangriau.com, Kamis (5/9/2024).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Zainal juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim yang terlibat dalam pemeriksaan kesehatan ini, termasuk Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumut yang bertugas dalam pemeriksaan penyalahgunaan narkoba. “Terima kasih juga kepada semua KPU yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami untuk pemeriksaan kesehatan ini. Semoga seluruh proses Pilkada bisa berjalan dengan baik sampai selesai,” ujarnya.

Baca Juga :  Latihan Sanggar persiapan menuju Istana pada HUT KEMRI 78

Sementara itu, Ketua Tim Pemeriksa Kesehatan RS Adam Malik dr Otman Siregar SpOT(K) Spine menyampaikan ada 139 tenaga kesehatan yang terlibat dalam pemeriksaan kesehatan ini. “Di antaranya termasuk 61 dokter dari berbagai spesialis. Kami melakukan pemeriksaan kesehatan selama empat hari, dan pada hari ini kami menyerahkan hasilnya kepada KPU,” jelas dr Otman yang juga merupakan Direktur Medik dan Keperawatan RS Adam Malik.

Hasil pemeriksaan kesehatan diserahkan oleh dr Otman selaku ketua tim kepada para pimpinan KPU. Ada 23 KPU yang mempercayakan kepada RS Adam Malik untuk pemeriksaan kesehatan Bacakkada ini, termasuk KPU Provinsi Sumut. Ketua KPU Provinsi Sumut Agus Arifin pun langsung menerima hasil pemeriksaan kesehatan dua paslon Gubernur dan Wakil Gubernur, Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala dan M Bobby Nasution-Surya.

Baca Juga :  Pemkab Nias Barat melaksanakan Kegiatan Pengibaran Bendera Merah Putih

Kemudian, dilanjutkan dengan 22 KPU kabupaten/kota di Sumut. Yaitu, KPU Kota Medan 3 paslon, KPU Kota Pematang Siantar 4 paslon, KPU Kota Sibolga 4 paslon, KPU Kota Tanjung Balai 3 paslon, KPU Kota Gunung Sitoli 2 paslon, KPU Kabupaten Deli Serdang 3 paslon, KPU Kabupaten Langkat 2 paslon, KPU Kabupaten Dairi 5 paslon, KPU Kabupaten Pakpak Bharat 1 paslon, KPU Kabupaten Simalungun 2 paslon, dan KPU Kabupaten Samosir 2 paslon.

Lalu, KPU Kabupaten Toba 3 paslon, KPU Kabupaten Tapanuli Utara 2 paslon, KPU Kabupaten Tapanuli Tengah 1 paslon, KPU Kabupaten Tapanuli Selatan 2 paslon, KPU Kabupaten Labuhan Batu Utara 1 paslon, KPU Kabupaten Labuhan Batu Selatan 3 paslon, KPU Kabupaten Padang Lawas 2 paslon, KPU Kabupaten Padang Lawas Utara 3 paslon, KPU Kabupaten Nias 2 paslon, KPU Kabupaten Nias Utara 1 paslon, dan KPU Kabupaten Nias Barat 2 paslon.

Dalam acara penyerahan hasil pemeriksaan kesehatan Bacakkada ini, turut hadir pula perwakilan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sumut dan kabupaten/kota, BNN Provinsi Sumut, Polda Sumut, dan instansi terkait lainnya. (*)

Berita Terkait

PERAYAAN NATAL UPTD SMP NEGERI 1 LAHOMI TAHUN 2024
Eliyunus Waruwu, “Anda adalah generasi yang hidup di tengah gelombang besar digitalisasi”
Pasangan “EZOKHI” Meraih Suara Terbanyak pada Pilkada Nias Barat
Polres Bima Kota Intensifkan Pengamanan di Kantor KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024
Mendait Epe Pada: Program Inovatif Bag SDM Guna Tingkatkan Kinerja Personil
Polres Sumbawa Barat Ungkap Kasus TPPO, Amankan Satu Tersangka
Plt. Bupati Nias Barat “Mafia proyek harus diberantas”
Plt Bupati Nias Barat Hadiri Undangan Pj Gubsu Terkait Keterlambatan Gaji PNS di Beberapa OPD

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 02:25 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi

Minggu, 15 Desember 2024 - 21:22 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi 

Sabtu, 14 Desember 2024 - 18:46 WIB

Polres Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Narkoba dengan Barang Bukti 83,52 Gram Sabu

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:35 WIB

Polres Simalungun Kembali Lakukan Penyelidikan Dugaan Tambang Pasir Ilegal di Desa Perdagangan II

Rabu, 11 Desember 2024 - 20:05 WIB

Polsek Bosar Maligas Ciduk Pengedar Narkoba di Ujung Padang, Barang Bukti Sabu Berhasil Disita

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:15 WIB

Ladang Cabe Jadi Tempat Persembunyian, Dua Bandar Sabu Di ciduk Sat Narkoba Polres Simalungun

Sabtu, 7 Desember 2024 - 00:56 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Doa Syukur dan Baksos Pasca Pilkada 2024 Yang Aman dan Damai

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:57 WIB

LSM Halilintar RI Minta Polres Simalungun Proses Kasus Pemukulan Ashido Malau

Berita Terbaru

BANTAENG

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024

Senin, 16 Des 2024 - 14:50 WIB

Oplus_131072

NIAS BARAT

PERAYAAN NATAL UPTD SMP NEGERI 1 LAHOMI TAHUN 2024

Senin, 16 Des 2024 - 10:58 WIB