Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi Proaktif Rekrutmen Calon Anggota Polri T.A. 2025 di SMK 4 Bantaeng

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Senin, 4 November 2024 - 10:01 WIB

4036 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com, – Polres Bantaeng melalui Bagian Sumber Daya Manusia (SDM), melaksanakan sosialisasi dan kampanye proaktif rekrutmen calon anggota Polri T.A. 2025 di Aula SMK 4 Bantaeng Kecamatan Uluere Kabupaten Bantaeng. Senin (4/11/2024)

Sekitar 60 siswa kelas XI dan XII mengikuti kegiatan ini dengan antusias untuk mengetahui lebih jauh tentang proses seleksi dan persyaratan masuk kepolisian.

Kegiatan Sosialisasi Kampanye Proaktif Penerimaan calon Anggota Polri ini dipimpin oleh Kabag SDM Polres Bantaeng AKP Abd Rahim,SH, Kapolsek Uluere Ipda Daeng Masinna, Bhabinkamtibmas Polsek Uluere dan Personil Bag SDM Polres Bantaeng.

Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam kepada para siswa terkait proses rekrutmen Polri yang menerapkan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel, Humanis) dan Clean and Clear.

Dalam sesi pemaparan, tim menekankan pentingnya kepercayaan diri serta persiapan mental dan fisik dalam mengikuti seleksi anggota Polri. Para siswa didorong untuk belajar, berlatih, dan percaya pada kemampuan sendiri tanpa terpengaruh oleh tawaran bantuan tidak resmi.

“Kabag SDM Polres Bantaeng  AKP Abd Rahim,SH  mengatakan bahwa sosialisasi ini merupakan langkah penting untuk membangun generasi muda yang siap bergabung dengan Polri secara jujur dan berintegritas.

Baca Juga :  Rangkaian HUT ke - 44, Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Bantaeng Gelar Pasar Murah

“Saya ingin memastikan bahwa calon-calon anggota Polri dari Bantaeng memiliki pemahaman yang jelas tentang seleksi yang bersih dan transparan. Mereka diharapkan percaya pada kemampuan mereka sendiri dan menjunjung prinsip BETAH dalam setiap tahap,” ujar AKP Abd Rahim

Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah guru SMAK 4 Bantaeng yang mendukung penuh program Polres Bantaeng dalam mendorong minat generasi muda untuk bergabung sebagai anggota Polri.

Dengan sambutan positif dari para siswa, Polres Bantaeng berencana mengadakan sosialisasi serupa di sekolah-sekolah lain di Kabupaten Bantaeng  untuk menjangkau lebih banyak calon anggota Polri yang potensial. (*/Opick)

Berita Terkait

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024
Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan
Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam
Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD
Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025
Sambut Hari Juang TNI AD Kodim 1410 Bantaeng Kolaborasi Kemenag Gelar Pembersihan Musholla Daeng Toa
Meningkat Dari Tahun Sebelumnya, Bantaeng Kembali Raih Predikat Zona Hijau Pelayanan Publik Pemerintah Daerah
Babinsa Koramil 01/Bissappu dan Bhabinkamtibmas Membaur Dengan Warga Melaksanakan Kerja Bakti

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 02:25 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi

Minggu, 15 Desember 2024 - 21:22 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi 

Sabtu, 14 Desember 2024 - 18:46 WIB

Polres Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Narkoba dengan Barang Bukti 83,52 Gram Sabu

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:35 WIB

Polres Simalungun Kembali Lakukan Penyelidikan Dugaan Tambang Pasir Ilegal di Desa Perdagangan II

Rabu, 11 Desember 2024 - 20:05 WIB

Polsek Bosar Maligas Ciduk Pengedar Narkoba di Ujung Padang, Barang Bukti Sabu Berhasil Disita

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:15 WIB

Ladang Cabe Jadi Tempat Persembunyian, Dua Bandar Sabu Di ciduk Sat Narkoba Polres Simalungun

Sabtu, 7 Desember 2024 - 00:56 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Doa Syukur dan Baksos Pasca Pilkada 2024 Yang Aman dan Damai

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:57 WIB

LSM Halilintar RI Minta Polres Simalungun Proses Kasus Pemukulan Ashido Malau

Berita Terbaru

BANTAENG

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024

Senin, 16 Des 2024 - 14:50 WIB

Oplus_131072

NIAS BARAT

PERAYAAN NATAL UPTD SMP NEGERI 1 LAHOMI TAHUN 2024

Senin, 16 Des 2024 - 10:58 WIB