Polres Bantaeng Kawal Kotak Surat Suara Pilkada 2024 Dari PPK Ke KPU

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Minggu, 1 Desember 2024 - 12:31 WIB

4034 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com, – Untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses Pilkada, Polres Bantaeng dan jajarannya mengawal pengiriman kotak dan surat suara Pilkada 2024 dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten. Minggu (1 /12/2024).

Kegiatan pengawalan ini, melibatkan sejumlah personel kepolisian, petugas KPU dan Bawaslu. Hal ini dilakukan untuk memastikan semua kotak dan surat suara Pilkada 2024 sampai dengan aman dan tepat waktu.

Pengawalan dilakukan dengan melibatkan anggota Polres Bantaeng Polsek-Polsek setempat, serta kendaraan yang telah disiapkan oleh KPU untuk mengangkut kotak dan surat suara tersebut. Proses pengiriman dimulai dari masing-masing PPK di tingkat kecamatan dan dikawal hingga tiba di kantor KPU Bantaeng.

Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo,S.I.K.,M.H melalui Kasi Humas AKP Amiruddin Conde,S.Pd mengatakan Pengawalan ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk memastikan seluruh tahapan Pilkada 2024 berjalan dengan aman dan tertib,” kata Kasi Humas AKP Amiruddin Conde.

“Kami akan terus menjaga keamanan agar tidak terjadi hal-hal yang dapat mengganggu kelancaran proses Pilkada 2024,” imbuh Kasi Humas

Pengiriman dilakukan dengan sangat hati-hati dan melibatkan koordinasi yang baik antara pihak kepolisian dan penyelenggara pemilu.

Selain itu, pengamanan ini juga bertujuan untuk mencegah adanya potensi gangguan atau pengrusakan kotak suara selama perjalanan.

Pihaknya juga memastikan semua langkah pengamanan sudah dilaksanakan dengan baik. Rute yang dilalui juga telah dipilih untuk meminimalisir risiko gangguan

Baca Juga :  Meriahkan Dirgahayu TNI Ke-78, Kodim 1410/Bantaeng Gelar Lomba Layang-Layang

Selain itu, kami juga terus berkoordinasi dengan pihak KPU dan Bawaslu untuk memastikan segala proses berjalan lancar,” kata Kasi Humas.

Pengawalan pengiriman kotak dan surat suara ini juga menjadi simbol komitmen Polres Bantaeng untuk menjaga integritas hasil Pilkada 2024.

Keamanan menjadi prioritas utama agar proses rekapitulasi suara di KPU berjalan tanpa hambatan dan hasilnya dapat diterima dengan baik oleh semua pihak.

Dengan pengawasan yang ketat, diharapkan seluruh proses pengiriman kotak suara dan surat suara berjalan dengan aman dan lancar, sehingga hasil Pilkada 2024 dapat diumumkan sesuai dengan harapan masyarakat Bantaeng. (*/Opick)

Berita Terkait

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024
Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan
Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam
Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD
Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025
Sambut Hari Juang TNI AD Kodim 1410 Bantaeng Kolaborasi Kemenag Gelar Pembersihan Musholla Daeng Toa
Meningkat Dari Tahun Sebelumnya, Bantaeng Kembali Raih Predikat Zona Hijau Pelayanan Publik Pemerintah Daerah
Babinsa Koramil 01/Bissappu dan Bhabinkamtibmas Membaur Dengan Warga Melaksanakan Kerja Bakti

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 02:25 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi

Minggu, 15 Desember 2024 - 21:22 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi 

Sabtu, 14 Desember 2024 - 18:46 WIB

Polres Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Narkoba dengan Barang Bukti 83,52 Gram Sabu

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:35 WIB

Polres Simalungun Kembali Lakukan Penyelidikan Dugaan Tambang Pasir Ilegal di Desa Perdagangan II

Rabu, 11 Desember 2024 - 20:05 WIB

Polsek Bosar Maligas Ciduk Pengedar Narkoba di Ujung Padang, Barang Bukti Sabu Berhasil Disita

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:15 WIB

Ladang Cabe Jadi Tempat Persembunyian, Dua Bandar Sabu Di ciduk Sat Narkoba Polres Simalungun

Sabtu, 7 Desember 2024 - 00:56 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Doa Syukur dan Baksos Pasca Pilkada 2024 Yang Aman dan Damai

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:57 WIB

LSM Halilintar RI Minta Polres Simalungun Proses Kasus Pemukulan Ashido Malau

Berita Terbaru

BANTAENG

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024

Senin, 16 Des 2024 - 14:50 WIB

Oplus_131072

NIAS BARAT

PERAYAAN NATAL UPTD SMP NEGERI 1 LAHOMI TAHUN 2024

Senin, 16 Des 2024 - 10:58 WIB