TAKALAR – teropongbarat.com|Untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat, Personel Koramil 1426-04/Galesong, Kodim 1426/Takalar Serka Bustan bersama warga melaksanakan kerja bakti pembersihan bahu jalan di Desa Mangindara, Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar, Rabu, (23/04/2025).
Peltu Muh. Nawar Bati Tuud Koramil 04 mengatakan, “menjaga kebersihan lingkungan sangat penting dilakukan, ini adalah wujud kepedulian bersama agar terhindar dari ancaman banjir pada saat musim hujan dan penyebaran penyakit seperti DBD.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kegiatan ini kami lakukan untuk memberikan manfaat bagi masyarakat luas serta tulus dan ikhlas dalam membina dan membantu masyarakat, karena kami sadar TNI berasal dari rakyat dan untuk rakyat, ”ucapnya.
Bati Tuud juga mengimbau warga untuk tidak membuang sampah sembarangan karena akan merusak pemandangan dan dapat mencemari lingkungan. Diharapkan dengan lingkungan yang bersih akan membuat kita nyaman tinggal disekitarnya, ”kata Bati Tuud. (Pendim 1426)