Jelang Pemilu Tahun 2024, Polres Bantaeng Gelar Cooling Sistem dan Manre Sipulung

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Kamis, 4 Januari 2024 - 12:08 WIB

40869 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Humas – Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH, S.I.K, M.Si mengingatkan kepada jajarannya untuk mengoptimalkan ‘cooling system’ sebagai upaya konsolidasi demi menciptakan suasana damai pada Pemilu 2024.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH, S.I.K, M.Si dalam kegiatan Cooling sistem dan Manre Sipulung dalam rangka Tindak lanjut dari Cooling System di Makassar ( Polda Sulsel, Kodam XIV Hasanuddin dan Pemprov Sulsel) dan mendukung terselenggaranya Pemilu Damai 2024.

Cooling System adalah Sistem Pendinginan yang digagas oleh Kepolisian Republik Indonesia untuk menjaga dan mencegah potensi gangguan kamtibmas dengan melibatkan seluruh komponen bangsa sehingga kamtibmas terjaga dan terkendali guna pengamanan Pemilu serentak 2024 mendatang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan yang dihadiri oleh unsur Forkompinda, Tripika Kecamatan, Kades dan Lurah dilaksanakan di Halaman Apel Mapolres Bantaeng. Kamis (4/1/2024).

Baca Juga :  Gelar Ramah Tamah di Kantor Bupati Bantaeng, Kapolres Bantaeng Ajak Semua Komponen Untuk Bersinergi

Seluruh undangan mengenakan Kacu Pramuka Merah Putih untuk dijadikan sebagai ikat kepala sebagai simbol semangat guna mewujudkan pelaksanaan pemilu yang aman dan damai.

AKBP Andi Kumara menegaskan personel Bantaeng harus siap sedia 24 jam. Selain itu, koordinasi dengan unsur terkait harus senantiasa terus ditingkatkan dalam upaya pencegahan, dan penanganan dilakukan secara masif.

Menurutnya, Pihaknya harus merangkul semua lapisan masyarakat untuk bersinergi demi mengawal serta menjaga pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan netral, aman, dan damai.

Tidak sampai di situ, Perwira polisi berpangkat dua (2) melati emas di pundak ini menitipkan pesan dan harapan kepada masyarakat Bantaeng untuk bisa bersama-sama kompak, tanpa didukung oleh masyarakat maka itu akan berat diwujudkan.

Polri dan masyarakat perlu bekerja sama dalam suatu ‘Cooling System’. Guna mengantisipasi perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, agar persatuan bangsa dapat terjaga dan pemilu yang damai dapat terwujud.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Banjar Serasan Bersama Babinsa Serta Lurah Memberikan Penyuluhan di SDN 16 dan Banjar Serasan Pontianak Timur

“Mohon dukungannya demi kebaikan bersama dan situasi Kamtibmas yang kondusif,” ujarnya.

Sementara itu PJ Bupati Bantaeng Dr Andi Abu Bakar, S.IP, M.Si mengapresiasi cooling sistem yang diselenggarakan oleh Polres Bantaeng.

Menurutnya, Momen ini sangat bagus karena menjelang Pemilihan Umum, tensi politik menjadi meningkat oleh sebab itu perlu dilakukan refleksi yang mendinginkan suasana dari seluruh komponen yang terkait.

Tak sampai disitu, kata Andi Abu Bakar akan melanjutkan cooling sistem ini di berbagai kegiatan yang sifatnya positif di lapangan, sehingga konsentrasi publik tidak hanya pada momentum Pemilu saja, tapi juga untuk momentum yang lain dengan kondisi-kondisi yang tetap kondusif dan aman dan tertib, tandasnya.

Usai sambutan cooling sistem dan Manre Sipulung ditutup dengan Do’a dan makan bersama. (Opick)

Berita Terkait

Polres Bantaeng Terjunkan 157 Personil Dalam Debat Kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bantaeng
Pengumuman Pengawas TPS Terpilih di 8 Kecamatan
Pengumuman Pengawas TPS Terpilih di 8 Kecamatan
Pesan dan Support Pj. Bupati Bantaeng pada Pelantikan Pejabat Tinggi Pratama dan Pejabat Fungsional
Ikuti Tahap Penilaian Interview, Pemkab Bantaeng Upayakan Peningkatan Nilai Indeks SPBE
Capai Nilai Indeks Pembangunan Statistik dengan Predikat Baik, Pemkab Bantaeng Raih Piagam Penghargaan
Melalui Show of Force, TNI Polri dan Satpol PP Siap Menjaga Situasi Kamtibmas Pilkada Serentak 2024
Pj. Bupati Bantaeng Terima Visitasi Pelaksanaan PPK Ormawa

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 17:02 WIB

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam

Minggu, 27 Oktober 2024 - 16:37 WIB

Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:38 WIB

Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  

Minggu, 27 Oktober 2024 - 00:57 WIB

Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:43 WIB

6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:30 WIB

Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:21 WIB

Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Kepala Dusun Desa BanyuUrip Mencoba Intervensi Wartawan Terkait Kasus Pemerkosaan Yang Sedang Viral

Berita Terbaru