Para Ustad Aceh Timur Dukung Aminullah untuk DPR RI

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Jumat, 9 Februari 2024 - 15:23 WIB

40119 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

* Amin Dekat Dengan Ulama dan Merakyat

Blang Bate, Peureulak – Para ustad di Aceh Timur memberikan dukungan penuh untuk H. Aminullah Usman dalam perjuangannya menuju DPR-RI tahun 2024, Kamis, 9 Februari 2024.

Tim pemenangan H. Aminullah Usman yang dipimpin oleh Azhari menggelar konsolidasi Akbar yang meriah, yang dihadiri oleh seluruh elemen masyarakat, termasuk pimpinan pesantren, guru pengajian, buruh, petani, dan lainnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir dalam acara ini juga beberapa tokoh agama penting, antara lain Tgk Abi Ismunar, Tgk Fajri Nuri (Abina), Tgk Abi Munir, Tgk Sulaiman, Tgk Agus, Tgk Abdullah, Tgk Bahrum, dan Guree Chik Fahmi.

Konsolidasi Akbar ini digelar di posko pemenangan Tim Aceh Timur di Blang Bate, Peureulak. Acara ini menjadi ajang untuk menyatukan langkah dalam mendukung H. Aminullah Usman, sekaligus menguatkan tekad untuk membawanya ke kursi DPR-RI.

Baca Juga :  Kiprah Milenial Menentukan Aceh Timur Ke Depan

Abi Rouyani membuka acara ini dengan penuh semangat, sementara orasi dari Aminullah Usman turut menggelorakan semangat para hadirin. Sorotan juga tak kalah menarik pada orasi dari Abi Munar, seorang pimpinan pesantren yang menegaskan pentingnya memilih pemimpin yang teruji dalam rekam jejak dan kiprahnya.

Dalam orasinya, Abi Munar menggarisbawahi langkah-langkah konkret yang telah diambil oleh Aminullah Usman dalam membela kepentingan rakyat, termasuk dalam pemberantasan ribawi, pengusiran rentenir, serta pemberian bantuan kepada fakir miskin dan anak yatim.

“Pilih pemimpin yang baik dari rekam jejak dan kiprahnya seperti Aminullah Usman yang selalu membantu fakir miskin dan anak yatim, yang taat akan syari’at, seperti Pak Amin yang sudah memberantas Ribawi dan mengusir rentenir di Banda Aceh,” tagasnya.

Baca Juga :  SC Muswil SEMMI Aceh Tetapkan Teuku Wariza Pimpin SEMMI Aceh

“Pilih pemimpin yang sayang dengan rakyat seperti Aminullah Usman yang telah membantu membuat rumah duafa sampai 800-an. Dan Pilih pemimpin yang tulus dan ikhlas seperti Aminullah Usman yang tidak pernah meminta imbalan ketika membantu masyarakat seperti membantu masjid dan tempat pengajian yang ada di Aceh Timur,” tambahnya.

Antusiasme masyarakat semakin berkobar dengan dukungan yang tulus dari para ustad dan kedatangan langsung Aminullah Usman, yang menegaskan tekadnya untuk mewakili aspirasi masyarakat Aceh Timur di tingkat nasional.

“Kepada seluruh masyarakat, kami mohon doa dan dukungannya. Saya, Aminullah Usman dari Partai PAN bernomor urut 4, jika dapat amanah nanti, insyaallah akan memperjuangkan hak-hak rakyat kecil di DPR RI,” katanya.

Berita Terkait

Turnamen sepakbola Liga Apayuh Segera Digelar Di Kecamatan Simpang Jernih, Aceh Timur
Sekjen PW FRN Aceh Apresiasi Polres Aceh Timur Dalam Mengawal Pilkada 2024
Ketua Ormas LAKI Aceh Timur Beharap Kepada Pihak APH Menanggapi Isu Yang Beredar Dugaan Sering Terjadi KKN Dalam Kegiatan Pelatihan
Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI Minta Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan yang Telah Rusak
Musaini;Langkah Dan Upaya Hukum Terus Di Lalui Untuk Sebuah Keadilan Yang Masih Abu-abu
MEDCO E&P Banding-bandingkan Umur Organisasi Di ATIM
Pembangunan Proyek Irigasi Banda Alam, Diduga Kuat Asal Jadi
Mualem-Dek Fad: Aceh Timur Basis, Mereka Akan Rau Suara Terbanyak, Jangan Coba Main Uang

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 02:25 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi

Minggu, 15 Desember 2024 - 21:22 WIB

Quick Response Satresnarkoba Polres Simalungun Tanggapi Aduan Masyarakat Melalui Dir Narkoba Poldasu, Gerebek Empat Lokasi 

Sabtu, 14 Desember 2024 - 18:46 WIB

Polres Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Narkoba dengan Barang Bukti 83,52 Gram Sabu

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:35 WIB

Polres Simalungun Kembali Lakukan Penyelidikan Dugaan Tambang Pasir Ilegal di Desa Perdagangan II

Rabu, 11 Desember 2024 - 20:05 WIB

Polsek Bosar Maligas Ciduk Pengedar Narkoba di Ujung Padang, Barang Bukti Sabu Berhasil Disita

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:15 WIB

Ladang Cabe Jadi Tempat Persembunyian, Dua Bandar Sabu Di ciduk Sat Narkoba Polres Simalungun

Sabtu, 7 Desember 2024 - 00:56 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Doa Syukur dan Baksos Pasca Pilkada 2024 Yang Aman dan Damai

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:57 WIB

LSM Halilintar RI Minta Polres Simalungun Proses Kasus Pemukulan Ashido Malau

Berita Terbaru

BANTAENG

BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024

Senin, 16 Des 2024 - 14:50 WIB

Oplus_131072

NIAS BARAT

PERAYAAN NATAL UPTD SMP NEGERI 1 LAHOMI TAHUN 2024

Senin, 16 Des 2024 - 10:58 WIB