BANTAENG TEROPONG BARAT.COM, – Menyambut arus mudik serta arus balik lebaran di wilayah hukumnya. Polres Bantaeng menyiapkan sedikitnya tiga (3) pos pengamanan dan pos pelayanan terpadu operasi ketupat 2024.
Ketiga titik ini berada di Wilayah hukum Polsek Pa’jukukang, Polsek Bantaeng dan Polsek Bissappu.
Kapolres Bantaeng AKBP Edward Jacky Tofani Umbu Kaledi, SH, S.IK, MM turun langsung mengecek Pos tersebut. Kamis (5/4/2024).
Ia menyampaikan pengecekan ini dilakukan guna memastikan bahwa semua pos pengamanan telah siap dalam menghadapi lonjakan arus kendaraan selama periode libur lebaran.
Selain itu ia juga memberikan motivasi dan mengecek kesehatan para petugas di lapangan
“Kami melakukan pengecekan kesiapan personel, kesehatan personel dan untuk memberikan motivasi kepada Personil Pengamanan pada di Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Terpadu Operasi Ketupat 2024,” ucap Kapolres. (Opick)