Pj Gubernur Sulsel Serahkan Santunan Jamsostek Bagi 6 Nelayan yang Meninggal Dunia

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Kamis, 25 Juli 2024 - 18:26 WIB

4068 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com, – Penjabat (PJ) Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Bantaeng.

Dalam kunjungannya, PJ Gubernur Sulsel menyerahkan santunan secara simbolis kepada 6 orang ahli waris peserta BPJS Ketenagakerjaan yang menerima manfaat santunan jaminan kematian.

Keenam ahli waris dari keluarga almarhum masing-masing mendapatkan Rp 42 juta santunan meninggal dunia dari BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bantaeng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penyerahan santunan ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan pengukuhan pengurus antar waktu (PAW) Pengurus Korpri yang berlangsung di Balai Kartini. Kamis (25/7).

Hadir dalam acara tersebut Pj. Bupati Bantaeng Dr Andi Abubakar, S.Psi, Sekretaris Daerah kabupaten Bantaeng Drs. H. Abdul Wahab, SE, MM, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Makassar dan rombongan pejabat Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan serta pengurus Korpri Kabupaten Bantaeng.

Baca Juga :  Gerakan Sulsel Menanam, Pemprov Sulsel Beri Bantuan Bibit Pohon ke Kab. Bantaeng

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bantaeng Antawirya yang hadir dalam acara tersebut, mengatakan bahwa penyerahan santunan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap keluarga peserta BPJS Ketenagakerjaan yang meninggal dunia.

Selain itu, penyerahan ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat serta memperkuat kolaborasi antara pemerintah provinsi dan kabupaten dalam meningkatkan kesejahteraan warga, ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bantaeng mengajak masyarakat yang belum mendaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, untuk segera mendaftarkan diri. Karena dengan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan banyak manfaat yang bisa diperoleh masyarakat serta juga akan menimbulkan rasa aman bagi peserta saat bekerja, pungkasnya.

Sementara itu, Penjabat (PJ) Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh usai ditemui awak media berharap jaminan kematian ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin

Baca Juga :  Ratusan Petugas Keagamaan Ikuti Sosialisasi Program dan Manfaat dari BPJS Ketenagakerjaan Bantaeng

“Tentunya kita tidak berharap para pekerja mendapatkan kecelakaan kerja,” ucap Prof Zudan.

Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan menunjukkan keseriusan dan peduli terhadap nasib pekerja.

Selain bantuan iuran dari APBD, ada juga bantuan iuran dari APBN

Pihaknya juga terus berupaya keras meningkatkan coverage (cakupan) kepesertaan yang saat ini diikuti ratusan peserta, ucap Prof Zudan.

Sementara itu Dr M Ilyas Kadis DKP Sulsel menambahkan bahwa saat ini Pemda telah mengcover 10 ribu nelayan se Sulsel, utk bantaeng sendiri 121 nelayan, ke depannya akan kita tingkatkan coverage, sehingga semua nelayan akan tercover jamsostek. (Opick)

Berita Terkait

Polres Bantaeng Terjunkan 157 Personil Dalam Debat Kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bantaeng
Pengumuman Pengawas TPS Terpilih di 8 Kecamatan
Pengumuman Pengawas TPS Terpilih di 8 Kecamatan
Pesan dan Support Pj. Bupati Bantaeng pada Pelantikan Pejabat Tinggi Pratama dan Pejabat Fungsional
Ikuti Tahap Penilaian Interview, Pemkab Bantaeng Upayakan Peningkatan Nilai Indeks SPBE
Capai Nilai Indeks Pembangunan Statistik dengan Predikat Baik, Pemkab Bantaeng Raih Piagam Penghargaan
Melalui Show of Force, TNI Polri dan Satpol PP Siap Menjaga Situasi Kamtibmas Pilkada Serentak 2024
Pj. Bupati Bantaeng Terima Visitasi Pelaksanaan PPK Ormawa

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 17:02 WIB

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam

Minggu, 27 Oktober 2024 - 16:37 WIB

Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:38 WIB

Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  

Minggu, 27 Oktober 2024 - 00:57 WIB

Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:43 WIB

6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:30 WIB

Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:21 WIB

Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Kepala Dusun Desa BanyuUrip Mencoba Intervensi Wartawan Terkait Kasus Pemerkosaan Yang Sedang Viral

Berita Terbaru