Situasi Kondusif Pasca Unjuk Rasa Terkait Putusan MK, Masyarakat Diimbau Jaga Kamtibmas

Rahmat Hidayat

- Redaksi

Jumat, 30 Agustus 2024 - 20:24 WIB

4030 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mataram, 30 Agustus 2024  Pasca gelombang unjuk rasa terkait putusan Mahkamah Konstitusi (MK) pekan lalu, situasi keamanan di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) saat ini dilaporkan dalam keadaan kondusif. Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol Rio Indra Lesmana, SH., SIK menyampaikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat, khususnya mahasiswa, yang telah bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah tersebut.

 

“Kami sangat menghargai sikap dari masyarakat, terutama para mahasiswa, yang telah menyampaikan aspirasi mereka dengan cara yang damai, santun, dan tertib,” ujar Kombes Rio. Ia juga menekankan pentingnya menjaga semangat musyawarah dan mengedepankan dialog dalam setiap penyampaian pendapat.

 

Lebih lanjut, Kombes Rio mengingatkan bahwa kebebasan menyampaikan pendapat di muka umum telah diatur dalam Undang-Undang No. 9 Tahun 1998. “Kita hidup dalam negara yang menjunjung tinggi konstitusi, sehingga dalam menyampaikan pendapat, sangat penting untuk dilakukan dengan cara yang tidak bertentangan dengan hukum dan norma yang berlaku,” tegasnya.

 

Kabid Humas Polda NTB juga menghimbau seluruh masyarakat agar tetap waspada dan tidak mudah terpancing oleh isu-isu yang menyesatkan atau bertujuan untuk memecah belah. “Saat ini, situasi di NTB terkendali dan kondusif. Kami mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga situasi ini, saling menghargai satu sama lain, dan menghindari provokasi yang dapat merusak kamtibmas,” jelasnya.

Baca Juga :  Kaukus Muda Melenial : Tata Kelola Pemerintahan Dinas Pendidikan Aceh Berjalan Sesuai Aturan yang Berlaku

 

Menjelang Pilkada serentak yang akan dilaksanakan di NTB, Kombes Rio juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban. “Mari kita sambut Pilkada ini dengan penuh kegembiraan. Perbedaan dalam memilih pemimpin adalah hal yang wajar dalam demokrasi. Jangan sampai perbedaan ini justru membuat kita saling bermusuhan,” pesannya.

 

Dengan komitmen bersama dari seluruh elemen masyarakat, Polda NTB optimis bahwa kondisi keamanan di wilayah tersebut akan tetap terjaga, sehingga masyarakat dapat melaksanakan aktivitas sehari-hari dengan tenang dan nyaman.(Sellamelaniputri)

Berita Terkait

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam
Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar
Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  
Menjelang Pilkada Serentak Babinsa Jajaran Kodim 1426 Takalar Rutin Komsos Dengan Warga Binaan
Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli
6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam
Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin
Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 17:02 WIB

PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam

Minggu, 27 Oktober 2024 - 16:37 WIB

Cagubsu/Wagubsu Edy – Hasan dan Cabup/Cawabup Batu Bara Zahir – Aslam Peragakan Cara Mencoblos yang Benar

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:38 WIB

Koramil 1426-06/Mapsu Kodim 1426 Takalar Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air  

Minggu, 27 Oktober 2024 - 00:57 WIB

Calon Wakil Bupati Batu Bara Aslam Rayuda, Ikut Kaji Makrifat, Bersilaturahmi Dengan Ustad Ahmad Kai dan Ustad Zulkifli

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:43 WIB

6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 23:30 WIB

Pjs. Gubernur Sudirman: Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Sangat Pentin

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:21 WIB

Kembali Jabat Ketua MABMI Batu Bara, Syafi’i Nyatakan Siap Menangkan Zahir-Aslam dan Edy-Hasan

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Kepala Dusun Desa BanyuUrip Mencoba Intervensi Wartawan Terkait Kasus Pemerkosaan Yang Sedang Viral

Berita Terbaru