Sempat Terjadi Bersitegang, Penertiban Paksa Pedagang Sayur Jl. Cendrawasih dan Sikatan Sampang

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Rabu, 23 Agustus 2023 - 23:04 WIB

40296 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang _ Teropongbarat.co,- Tindakan penggusuran atau penertiban yang dilakukan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sampang, terhadap pedagang sayur yang berada di Jalan Cendrawasih dan Sikatan Sampang mendapatkan penolakan dan sempat terjadi bersitegangan antar pedagang dengan petugas.Rabu (23/8/2023).

Alasan para pedagang sayur menolak sebab lokasi yang akan direlokasikan tidak menguntungkan bagi pedagang karena dinilai sepi tidak seramai lokasi sekarang yang dijadikan tempat berjualan.

Kekecewaan dan kekesalan itu dirasakan oleh para pedagang sayur atas kebijakan penggusuran tersebut, salah satunya dirasakan Fatimah, Pedagang Tomat dan Cabai yang mengaku kecewa serta kesal atas kebijakan Pemerintah Daerah (Pemkab) yang tidak pro terhadap nasib mereka dan dinilai tidak bisa memberikan solusi yang seakan-akan gegabah dalam pengambilan kebijakan tersebut atau kebijakan yang dianggap prematur.

“Saya biasa jualan disana mas, cuma saat ini harus segera dikosongkan dan diancam dibongkar paksa jika tidak setuju,” ucapnya.

Lanjut Fatimah mengaku bahwa sudah lama berjualan di sekitar Pasar Srimangunan dan dirinya tidak ikhlas dengan kebijakan relokasi tersebut.

Dan diketahui sampai sekarang para pedagang menolak untuk dipindah, dengan itu mereka menyatakan sikap ingin dipindah ke Pasar Margalela dengan catatan seluruh pedagang sayur di Pasar Srimangunan juga dipindah.

“Kami berharap Pemerintah tidak tebang pilih, seluruh pedagang sayur lebih baik dipindah semua saja tidak hanya yang berada di Jalan Sikatan dan Cendrawasih,” ucapnya.

Baca Juga :  Pemkab Langkat Komitmen Wujudkan Pendidikan Berkualitas Dan Merata

Sementara itu penjelasan dari M. Shaidi Asyikin selaku Kabid Ketertiban Umum Ketentraman dan Perlindungan Masyarakat Satpol PP Sampang, bahwa penggusuran hari ini merupakan tindak lanjut dari sosialisasi yang dilakukan kemarin.

“Kemarin kami sudah himbau kesetiap pedagang mas, jadi hari ini kami lakukan penertiban dengan cara mengosongkan lahan sesuai apa yang telah diperintahkan pimpinan,” ujarnya.

Penertiban yang dilakukan itu dibenarkan oleh Kepala Diskoperindag Sampang, Hj. Chairijyah bahwa hari ini pihaknya menertibkan para pedagang yang berada di Jalan Sikatan dan Cendrawasih.

“Itu penertiban mas, Pemerintah sudah menyiapkan relokasi mereka di Pasar Sore atau Deggedek,” pungkasnya. (Red).

Berita Terkait

Sat Lantas Polres Simalungun Buru Pelaku Tabrak Lari di Simalungun: Pengendara Vario Tewas
Satres Narkoba Polres Simalungun Ringkus Pengedar Sabu dan Ekstasi di Tapian Dolok, Buktikan Tak Ada Tempat Bagi Pelaku Penyalahgunaan Narkoba
Didakus Dorling (DD), terpilih sebagai Mandataris RUA/ Formatur Tunggal/ Ketua Presidium Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Makassar
BRC Sukses Selenggarakan Event Butta Toa Run Tahun 2024
Polsek Raya Polres Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, Satu Pelaku Ditangkap
Satgas Yonkav 12/BC Amankan Satu Orang PMI Non Prosedural
1000 Massa Akan Unjuk Rasa di Pelindo III, Tuntut Realisasi Pembayaran Lahan !!
Dugaan Kepala Desa Lalang Melakukan Korupsi Adalah Tidak Benar Ini Klarifikasi Kuasa Hukumnya

Berita Terkait

Senin, 16 Desember 2024 - 22:12 WIB

Didakus Dorling (DD), terpilih sebagai Mandataris RUA/ Formatur Tunggal/ Ketua Presidium Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Makassar

Senin, 16 Desember 2024 - 01:54 WIB

Satgas Yonkav 12/BC Amankan Satu Orang PMI Non Prosedural

Minggu, 15 Desember 2024 - 15:23 WIB

1000 Massa Akan Unjuk Rasa di Pelindo III, Tuntut Realisasi Pembayaran Lahan !!

Minggu, 15 Desember 2024 - 13:54 WIB

Hari Juang TNI AD, Kodim 1410 Bantaeng Gelar Bazar dan Pameran UMKM dan Bakti Kesehatan

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:14 WIB

Pangdam XIV/Hsn Memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 di Makodam

Minggu, 15 Desember 2024 - 11:01 WIB

Dandim 1410 Bantaeng Jadi Inspektur Upacara Hari Juang TNI AD

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:31 WIB

Gratis, Perbakin Bantaeng Gelar Lomba Menembak Persiapan Pra Porda dan Porda 2025

Sabtu, 14 Desember 2024 - 17:12 WIB

Dugaan Kepala Desa Lalang Melakukan Korupsi Adalah Tidak Benar Ini Klarifikasi Kuasa Hukumnya

Berita Terbaru

BIREUEN

Diikuti puluhan Stand, Pameran Fikom Fest Umuslim Meriah

Selasa, 17 Des 2024 - 01:59 WIB