Sebagai Bentuk Penghormatan dan Solidaritas, Personil Polres Bantaeng Salat Gaib Untuk Ketiga Anggota Polri Yang Tertembak di Way Kanan

Taufik Akbar,SE

- Redaksi

Selasa, 18 Maret 2025 - 12:43 WIB

4032 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com, – Sebagai bentuk penghormatan dan solidaritas antar anggota kepolisian, Polres Bantaeng Polda Sulsel menggelar salat gaib untuk tiga anggota Polri dari Polres Way Kanan, Polda Lampung, yang meninggal ditembak.

Paursubbag Watpers Bag SDM Polres Bantaeng Ipda Nur Amin memimpin pelaksanaan salat gaib dengan makmum seluruh perwira, bintara di Polres Bantaeng.

Salat gaib ini berlangsung di Masjid Kurnia Ilahi Polres Bantaeng pada Selasa (18/3/2025) usai melaksanakan Sholat Duhur berjamaah.

Terlihat puluhan anggota Polres Bantaeng menunaikan shalat gaib dengan khidmat.

Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo,.S.I.K,.M.H menyampaikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas gugurnya rekan-rekan kami dalam menjalankan tugas negara.

Ketiga anggota Polri yang gugur dalam tugas tersebut adalah Iptu Lusianto sebagai Kapolsek Negara Batin, serta dua anggota Polsek Negara Batin, Bripka Petrus Aprianto dan Bripda M. Ghalib Surya Ganta.

Baca Juga :  Wujud Penghormatan Polri Kepada Para Pejuang, Kapolres Bantaeng dan Ibu Ketua Bhayangkari Gelar Tabur Bunga

Ketiganya gugur akibat ditembak saat melakukan penggerebekan lokasi judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, pada Senin (17/3/2025) sekira pukul 16.50 WIB.

Pada kesempatan itu, Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo mendo’akan semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan,”. (Opick)

Berita Terkait

Kerja Sama TNI dan Pemerintah Berhasil Tekan Konflik Lahan di Kalteng
Franc B. Tumanggor Hadiri Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan BPK Sumut
Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Kerinci Berbagi 1.000 Takjil Berbuka Puasa di Jembatan Pelangi
IPDA Gagas: “Kami Tak Akan Pernah Lelah Menumpas Kejahatan!” Tersangka Penggelapan Mobil Rental Berhasil Ditangkap di Lampung
Dispertan-Kp Pastikan Harga Jual Sapi Ternak di Kabupaten Sampang Mulai Normal
Direktur RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle Ucapkan Selamat HUT PPNI Ke-51
Pastikan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Kapolres Bantaeng Pimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral
Sulsel Akan Miliki PLTS Terbesar di Bantaeng, Investasi Capai Triliunan Rupiah

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 04:31 WIB

Mantan Direktur Kilang Pertamina Buka Suara, Uraikan Takaran Ambisi Kilang 1 Juta Barel Menteri ESDM

Kamis, 13 Maret 2025 - 04:04 WIB

Efisiansi RI menutup satu celah KORUPSI tetapi membuka ratusan pintu TIKUS KORUPTOR baru

Sabtu, 8 Maret 2025 - 20:53 WIB

Publik Menanti Kepastian Hukum Atas Dugaan Pengancam Kadis PMK kepada Mahasiswa

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:23 WIB

Ibu Wali Siswa Memìnta Kapolda Sumut Agar Menindak dan Diproses Secara Hukum Terkait Pemotongan Bantuan Pendidikan

Kamis, 6 Februari 2025 - 15:20 WIB

Jaringan Rasuah Jawa Timur Gelar Aksi di Polda Jatim, Menuntut Kepolisian Segera Tetapkan Tersangka Korupsi Lapen 12 M di Kabupaten Sampang

Kamis, 6 Februari 2025 - 02:56 WIB

Mantan Kadis PUPR Ogan Ilir Ditahan 20 Hari Terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan Rp 2 Miliar

Selasa, 7 Januari 2025 - 13:43 WIB

APMA Surati MK Terkait Fakta Kecurangan Pilkada dan Dugaan Cabup Jember M. Fawait Terlibat Korupsi

Rabu, 25 Desember 2024 - 18:09 WIB

Dialihkan ke Pagar, Proyek Paving PAUD Nusa Indah Sampang Diduga Mal Administrasi

Berita Terbaru